HUT PT. Pelni Ke-65 Tahun 2017 di Kabupaten Fakfak
Fakfak - PT. Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni), hari ini Jumat, 28 April 2017 merayakan HUT ke-65 tahun 2017.
BUMN Pelayaran itu, makin memantapkan perannya sebagai garda terdepan angkutan laut nasional baik untuk penumpang dan barang.
Kepala Operasi Pelni Fakfak Sucipto ketika dikonfirmasi tentang HUT Pelni di ruang kerjanya mengungkapkan, dengan usia ke-65, PT. Pelni telah membuktikan pengabdian panjang dan tanpa henti kepada bangsa Indonesia, tidak hanya menjadi jembatan bagi perjalanan penduduk serta logistik antarpulau, Pelni telah menjadi bagian dari komponen bangsa yang menumbuhkembangkan perekonomian.
Sucipto mengungkapkan, dengan bertambahnya usia PT. Pelni, manajemen Pelni dapat memberikan gebrakan baru dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat pengguna jasa Pelni.
“Dengan bertambahnya usia PT.Pelni yang ke-65, kami akan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Fakfak”, harap Sucipto di ruang kerjanya, Jumat (28/4/2017).
Disinggung tentang kesiapan PT. Pelni Fakfak jelang dan sesudah hari Raya Idul Fitri tahun ini, Sucipto mengatakan, pihaknya telah menyiapkan beberapa armada Pelni dan apabila terjadi lonjakan penumpang maka akan berlakukan ekstra trayek.
“Kami sudah siapkan beberapa armada Pelni menjelang hari Raya Idul Fitri, dan jika ada lonjakan penumpang sebelum ataupun sesudah hari Raya Idul Fitri, maka kami akan berlakukan trayek ekstra,” ungkapnya.
Diketahui, PT. Pelni dalam melaksanakan tanggungjawabnya tidak hanya terbatas melayani rute komersial tetapi juga melayani pelayaran dengan rute pulau-pulau kecil terluar serta berperan sebagai pemersatu NKRI, di samping itu kapal-kapal Pelni menjadi bagian pendukung utama program Tol Laut yang dicanangkan Pemerintahan Jokowi-JK. (NA/HN/AKS)
Sumber: http://rri.co.id
Disqus Comments