Fajar Sang Saka - Fakfak ku tercinta

Disana lah aku terlahir
Disana lah pertama kali aku menangis diatas bumi
Disana lah ibu ku berjuang untuk hidup ku
Disana lah ayah ku menguras keringat membesarkan ku, hingga ayah ku pun terkubur ditanahnya
Kota yang penuh keharmonisan
Kota yang tak henti menebar pesona
Kota yang pandai membuat rindu di dada
Kota yang udaranya lembut membelai wajah
Aku merangkak diatas tanahnya
Aku sang kecil yang riang memanjat pohonnya
Aku sang kecil yang berlari di garis pantainya
Aku sang kecil yang bersembunyi dibalik semak-semaknya
Aku sang kecil yang suka berteriak dipuncak bukitnya
Aku ingin engkau tetap ada
Menjadi nyonya tua yang pekerti
Aku ingin engkau tetap ada
Menjadi ibu dari tanah papua
Wahai tanah syurga
Laksana ibu kau mengasuh ku
Laksana ibu kau membesarkan ku
Laksana ibu kau menjaga kehormatan ku
Laksana ibu yg sabar membimbing ku
Telah lama aku meninggalkan mu
Namun tetap terpatri sabda mu didadaku
Tetap terasa teduh pagi mu
Tetap terngiang suara malam
Masih terlukis langit malam mu dalam angan ku
Maaf kan aku yang telah lama tidak mengunjungi mu
Bergurau senda dengan alam mu
Berkeluh kesah dengan laut mu
Menangis haru dengan hujan mu
Tapi jangan khawatir tanah ku
Aku akan kembali untuk bersujud pada tanah mu
Kita akan berkeluh kesah lagi dengan ombak mu
Dan saat itu lah kau akan tau bahwa aku masih sayang dan setia pada mu
"FAKFAK KU TERCINTA"

Karya : Fajar Sang Saka

Disqus Comments