OKTOVIANUS DOO Pimpin IPMANAPANDODE Semarang-Salatiga

Semarang. Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Nabire Paniai Dogiyai dan Deiyai (IPMANAPANDODE) Semarang dan Salatiga, Mengelar ibadah pelantikan dan Serah terima jabatan BPH IPMANAPANDODE lama ke baru. Dengan Tema "Generasih muda melanjutkan garis-garis kerja organisasi" dalam ibadah serah terimah jabatan yang dihadiri seluruh anggota dan senioritas IPMANAPANDODE semarang-salatiga disekertariat KOTEKA IPMANAPANDODE Semarang, hari Minggu 21/06/15.

 Jery Adi dalam renungannya mengatakan menjadi seorang pemimpin bukan untuk dilayani tetapi melayani dan berkorban untuk demi banyak orang
seperti yesus datang kedalam dunia Yesus melayani banyak orang dan menyerahkan nyawa untuk menebus dosa-dosa manusia yang dikutip dalam inji. Matius 10 : 35-45.


Sementara Ketua Badan Formatur Marius Goo dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh anggota IPMANAPANDODE yang berkontribusih dalam kegiatan kami dari awal panitia ini terbentuk sampai hari ini 

Lanjut Goo Semangat kekompakan ini terus dijaga dalam menjalankan organisasi ini kedepan
IPMANAPANDODE bukan milik mahasiswa asal Nabire Paniai Dogiyai dan Deiyai saja tetapi organisasi ini milik mahasiswa papua pada umumnya. Badan Pengurus yang baru terpilih Organisasi ini dipundak kalian,  maka selamat melanjutkan tongkat stafet ini dan menjalakan organisasi ini dengan baik sesuai AD/ART organisasi.

Sebelumnya Musyawarah Besar dan Re-organisasi melakukan pada Jumat,17-19 April 2015 di Bukit Lerep Indah (BLI) Ungaran,Kabupaten semarang.

Diketahui BPH IPMANAPANDODE semarang-salatiga Periode 2015-2017 dinakodai oleh Oktovianus Doo Ketua,  Januarius Adi Sekertaris dan Yuliana Ukago Bendahara yang dibantu oleh beberapa biro-biro lainya.

Penulis. Bernardo Boma

Disqus Comments